Bagaimana Cara SEO E-A-T Bekerja? Mengapa Web Membutuhkannya ?

cara SEO

Untuk mengoptimasi website, Anda harus mengetahui bagaimana cara SEO bekerja. Saat ini terdapat berbagai teknik SEO, salah satunya bernama E-A-T (Expertise , Authority, Trustworthiness ). E-A-T dalam SEO ini sebenarnya sudah ada sejak beberapa tahun yang lalu, namun sampai sekarang konsep ini masih digunakan sebagai pedoman atau pandangan sekilas untuk mengetahui bagaimana Google menilai sebuah konten. Dengan memahaminya, Anda dapat menghasilkan konten yang lebih berkualitas. Lalu bagaimana cara SEO E-A-T ini bekerja ? Berikut informasinya untuk Anda.

Bagaimana Cara SEO E-A-T Bekerja?

Untuk mengetahui cara SEO E-A-T ini bekerja, Anda harus mengenal 3 prinsip utama di dalamnya. Ketiga prinsip tersebut nantinya akan digunakan oleh Google untuk menilai sebuah konten, tiga prinsip itu adalah:

  1. Expertise

Penulis konten harus menjadi ahli dalam topik yang mereka bahas. Jika Anda memiliki pengalaman mendalam mengenai layanan atau produk yang ditawarkan, maka Anda dapat diklasifikasikan sebagai pakar di bidang tersebut.

Menurut Google’s search guidelines, terdapat 2 tipe untuk faktor expertise ini, yaitu:

  •  Formal Expertise

Konten yang berasal dari individu yang dianggap profesional atau memiliki akreditas yang terverifikasi. Keahlian ini sangat penting untuk website yang mengulas informasi di bidang kesehatan, keuangan, atau hukum.

  • Everyday Expertise

Mengacu pada individu yang dapat membuat konten dan menunjukan keahliannya berdasarkan pengalaman yang didapat dari kehidupan sehari-hari. Everyday Expertise biasanya juga cenderung merujuk pada bidang-bidang di mana Anda tidak memerlukan sertifikasi profesional untuk memberikan informasi yang bermanfaat.

  1. Authority

Authority mengacu pada kredensial dan reputasi. Dengan kata lain, isi konten harus bisa membuktikan bahwa penulis tahu apa yang sedang mereka bicarakan. Untuk meningkatkan faktor autoritativeness ini , Anda bisa menambahkan informasi mengenai sertifikasi, jabatan profesional, atau biodata singkat pada web Anda.

Sama seperti cara SEO Off Page,  faktor authority juga bisa dilihat dari backlink yang berasal dari website terpercaya. Karena direkomendasikan oleh website profesional atau terpercaya maka reputasi web Anda pun juga akan terlihat baik.

  1. Trustworthiness

Secara garis besar website harus bisa membangun kepercayaan dengan pengunjungnya. Trustworthiness atau kepercayaan dapat diukur dari beberapa faktor, seperti situs web yang aman, mudah diakses, terdapat kontak informasi, isi konten yang harus akurat dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Belajar SEO: Apa Itu SEO dan Mengapa Penting dalam Digital Marketing?

CARA SEO
Sumber: pixabay.com

Mengapa Website Anda Membutuhkan E-A-T SEO?

Ketika pengguna menemukan domain atau halaman yang tidak dapat menunjukkan keahlian, otoritas, serta tidak dapat dipercaya maka mereka cenderung untuk mencari alternatif halaman website yang lain. Hal ini tentu perlu Anda hindari karena informasi atau promosi yang ingin Anda sampaikan tidak dapat diterima dengan baik oleh pengunjung web.

Selain itu, Google sebagai mesin pencari terbesar saat ini juga sangat memperhatikan pengalaman pengguna. Jadi, jika Anda sudah menggunakan berbagai teknik atau cara SEO namun tidak mendapatkan peringkat yang baik, ada baiknya jika Anda memperbaiki kualitas konten. Google lebih menyukai situs web yang mereka anggap bermanfaat, dapat dipercaya, serta bisa memberi pengalaman yang baik bagi penggunanya.

Google tidak hanya ingin memberikan rekomendasi jawaban yang relevan kepada pengguna, namun juga berkualitas. Mesin pencari ini ingin memastikan bahwa situs website yang mereka rekomendasikan menampilkan expertise, authority, dan trustworthiness. Ini merupakasn salah satu cara yang digunakan oleh Google untuk melindungi pengguna dari konten website yang dapat merugikan penggunanaya. Oleh karena itu, Google lebih cenderung untuk memberi peringkat yang baik pada website yang berkualitas atau menerapkan konsep E-A-T ini.

Baca Juga: 4 Prediksi Tren SEO 2020 yang Perlu Anda Ketahui

Layanan Logique Digital Indonesia

Jika Anda membutuhkan bantuan untuk menjalankan teknik atau tidak mengetahui cara SEO mana yang sesuai untuk bisnis Anda, Anda dapat menghubungi kami. Logique Digital Indonesia melayani jasa pembuatan konten berkualitas untuk website Anda. Kami juga dapat membantu memberikan layanan digital marketing serta optimasi SEO untuk meningkatkan keuntungan bisnis Anda.

Dalam memberikan jasa SEO kami tidak hanya akan mengimplementasikan beberapa metode SEO, namun juga akan memperhatikan peningkatan dan perbaikan website itu sendiri. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai layanan kami, silakan hubungi kami atau klik layanan optimasi SEO.

Feradhita NKD
Feradhita NKD

https://www.logique.co.id/blog/author/feradhita/

Hai! Saya adalah content writer berpengalaman dengan minat mendalam di dunia teknologi. Saya senang menjelajahi tren terbaru di dunia IT, pentest, keamanan siber, dan menerjemahkan informasi teknis menjadi tulisan yang menarik. Dengan fokus pada kebutuhan audiens dan penggunaan bahasa sederhana, saya berusaha menyajikan informasi kompleks dengan cara yang mudah dipahami.

Related Posts