Magang dapat menjadi cara yang efektif untuk mendapatkan pengalaman kerja serta meningkatkan peluang karir di masa depan. Salah satu perusahaan yang dapat Anda pertimbangkan untuk magang adalah perusahaan startup.
Meskipun saat ini sebagian besar mahasiswa lebih cenderung memilih perusahaan besar, namun mencari pengalaman kerja di perusahaan startup tidak boleh diremehkan. Bekerja untuk perusahaan yang sedang berkembang akan memberikan Anda berbagai pengalaman yang sangat berharga. Berikut 5 alasan mengapa Anda harus magang di perusahaan startup.
-
Table of Contents
Magang memungkinkan Anda belajar ilmu baru langsung dari ahlinya
Pada umumnya, jumlah karyawan di perusahaan startup tidak terlalu besar sehingga Anda memiliki kesempatan untuk lebih dekat dengan karyawan lain bahkan dengan owner atau founder di perusahaan tersebut. Hal ini tentu dapat memberi Anda banyak keuntungan. Anda dapat berdiskusi secara langsung dengan tim dan belajar berbagai ilmu dari orang-orang yang ahli di bidangnya.
-
Dapat mempelajari berbagai teknologi baru
Startup berbasis digital akan terus menggunakan perangkat teknologi dan aplikasi untuk mendukung semua kegiatan kerja. Jika Anda bekerja di perusahaan ini, tentu Anda juga akan mempelajari teknologi-teknologi tersebut.
Sebagai contoh, jika Anda magang sebagai tim digital marketing, Anda dapat mengetahui cara untuk membuat iklan di Facebook atau Google, memonitor traffic website, mengetahui cara menggunakan Google Analytics, dan lain-lain. Ilmu-ilmu seperti ini belum tentu bisa Anda dapatkan ketika magang di perusahaan besar atau di bangku kuliah. Bahkan untuk mempelajari ilmu ini di tempat kursus Anda harus mengeluarkan dana yang cukup besar. Namun dengan magang di perusahaan startup Anda bisa mempelajari ilmu ini secara gratis.
Baca Juga: Tips Mencari Lowongan Kerja Magang
-
Lebih mudah beradaptasi
Bagi beberapa orang, memasuki dunia kerja untuk pertama kali dapat menjadi moment yang sedikit menakutkan. Ada kekhawatiran seperti takut tidak dapat beradaptasi atau khawatir dengan culture perusahaan yang terlalu kaku.
Perlu Anda ketahui, sebagian besar startup berisi anak-anak muda dengan culture yang santai. Hal ini tentu akan lebih memudahkan bagi Anda untuk beradaptasi dan bergaul dengan karyawan yang lain.
-
Mendapat peluang besar untuk terlibat dan bertanggung jawab secara langsung
Perusahaan akan menawarkan banyak pengalaman dan memungkinkan Anda untuk benar-benar berkontribusi pada perusahaan. Mereka akan memberi Anda banyak kesempatan untuk ikut terlibat secara langsung, bahkan tidak jarang perusahaan startup memberi kepercayaan karyawan magang untuk menghandle sebuah proyek.
Sebagai contoh, ketika Anda menjadi tim digital marketing, Anda akan dipercaya untuk merancang strategi media sosial perusahaan, membuat rencana pemasaran digital untuk client, memposting content di blog perusahaan, dan lain-lain.
-
Mengetahui cara membangun bisnis
Selain mendapat pengalaman bekerja, magang di perusahaan startup juga memberi kesempatan untuk belajar membangun bisnis. Perusahaan startup pada umumnya adalah perusahaan baru yang sedang berkembang. Dengan struktur perusahaan yang belum terlalu kompleks, Anda dapat mengetahui bagaimana cara mengelola suatu perusahaan. Ilmu ini tentu akan sangat berguna jika suatu saat nanti Anda berencana untuk mengembangkan bisnis sendiri.
Baca Juga: 7 Program Benefit Paling Populer di Perusahaan “Startup”
Logique Digital Indonesia
Logique Digital Indonesia merupakan perusahaan startup yang bergerak di bidang web developer dan konsultasi IT. Kami memiliki sejumlah layanan seperti pembuatan website, pengembangan aplikasi, digital marketing, dan lain-lain. Saat ini Logique membuka lowongan magang untuk posisi Intern HR, Intern Inside Sales, serta Intern Digital Marketing. Jika Anda tertarik untuk mendapatkan pengalaman kerja di perusahaan startup, Anda dapat bergabung bersama kami. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut silakan hubungi kami atau klik karir Logique.