Pengembangan aplikasi mobile yang dilakukan oleh banyak perusahaan ternyata membawa dampak baik untuk penggunanya. Aplikasi mobile ini dirasa dapat memberikan banyak kemudahan dalam kehidupan sehari-hari. Jenis aplikasi mobile saat ini pun juga sudah sangat beragam, mulai dari aplikasi belanja, pembayaran online, dan lain-lain. Tidak hanya perusahaan saja, bahkan pemerintah pun saat ini juga sudah melakukan pengembangan aplikasi mobile untuk mempermudah dalam pemberian layanan.
Jika saat ini Anda berencana untuk melakukan pengembangan aplikasi mobile untuk kemajuan bisnis, maka terdapat beberapa hal yang harus Anda perhatikan.
Table of Contents
1. Lakukan riset
Sebelum membuat aplikasi, langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah melakukan riset pasar dengan baik. Hal ini bertujuan untuk mengetahui aplikasi apa yang disukai serta dibutuhkan oleh banyak pengguna. Riset dibutuhkan agar aplikasi yang Anda buat dapat menarik minat penggunanya. Selain itu, Anda juga dapat melakukan riset dengan melihat ulasan pengguna untuk mencari tahu kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh pesaing Anda. Dengan demikian, Anda dapat menghindari kesalahan yang telah dilakukan oleh pesaing Anda. Riset yang mendalam sangat diperlukan sebelum pengembangan aplikasi dilakukan.
Baca Juga: Cara Buat Aplikasi Android dengan Cepat dan Mudah
2. Desain yang menarik dan mudah digunakan
Memperhatikan desain UI/UX agar berjalan baik menjadi hal lain yang harus Anda lakukan ketika proses pengembangan aplikasi. Meskipun saat ini pengguna smartphone atau perangkat mobile sudah semakin banyak, namun hal tersebut tidak dapat menjamin bahwa mereka mahir menggunakannya. Desain aplikasi yang Anda buat harus sederhana atau mudah digunakan siapa saja, bahkan untuk pengguna smartphone pemula sekalipun. Selain itu, pastikan bahwa aplikasi yang Anda kembangkan juga dapat berjalan dengan baik untuk berbagai ukuran perangkat yang digunakan.
Baca Juga: 3 Alasan Mengapa Bisnis Anda Membutuhkan Sebuah Mobile Apps
3. Perhatikan sistem keamanan aplikasi
Jika aplikasi yang Anda kembangkan mengumpulkan atau nantinya akan menyimpan informasi sensitif dari penggunanya, maka Anda harus memastikan bahwa aplikasi Anda memiliki sistem keamanan yang sangat baik. Data pengguna merupakan sesuatu yang harus Anda jaga sehingga memastikan aplikasi aman untuk digunakan harus Anda perhatikan sejak awal pembuatan.
Layanan Logique Digital Indonesia
Jika Anda membutuhkan bantuan dalam pengembangan aplikasi mobile, Anda dapat menghubungi Logique Digital Indonesia. Logique adalah konsultan IT terpercaya yang menyediakan beragam layanan mulai dari jasa pembuatan website, pembuatan aplikasi, serta mampu membantu melakukan pengecekan keamanan sistem aplikasi. Untuk mengetahui secara lengkap mengenai layanan yang kami berikan silahkan klik Layanan Logique.
Anda dapat menghubungi kami melalui nomor (021) 22708935 / 36 atau klik hubungi kami.
Saat ini Logique Digital Indonesia sedang membuka lowongan web developer. Jika Anda tertarik untuk bergabung dan berkembang bersama Logique silahkan melamar posisi yang sesuai dengan skill yang Anda miliki.