Jika Anda merupakan seorang blogger atau Anda merupakan orang yang baru saja dan ingin sekali menekuni dunia website atau pun blog dengan berbagai tujuan, mulai dari berbagi informasi, mengiklankan suatu barang atau jasa atau sebagai media untuk mendapatkan penghasilan dari website atau blog yang telah Anda buat. Maka sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu mengenai SEO dan menerapkannya.
SEO merupakan singkatan dari Search Engine Optimization atau Optimasi Mesin Pencari. SEO merupakan teknik yang perlu dikuasai oleh seorang blogger atau marketing digital guna mendapatkan peringkat yang baik untuk website yang sedang Anda kelola di mesin pencari.
Table of Contents
Baca Juga: Manfaat Optimasi SEO Pada Mesin Pencari Dan Efek Bagi Bisnis Anda
Karena itu, penerapannya yang baik akan sangat berpengaruh dengan berhasil tidaknya suatu website atau blog. Sebab, dengan penerapan yang baik, maka akan memberikan penghasilan yang banyak dikarenakan peringkat yang baik pada mesin pencari sehingga membuat pengunjung website menjadi semakin banyak.
Sebagai pemula, Anda perlu memperhatikan tekniknya dengan benar dan tepat, sebab kesalahan dalam SEO seringkali terjadi dan dialami oleh para pemula. Lalu apa saja kesalahan yang sering dilakukan oleh SEO pemula? Berikut ini adalah beberapa kesalahan yang seringkali dilakukan, antara lain yaitu:
1. Tidak belajar dari basic atau tahap awal
Jika ingin belajar mengenai SEO, sebaiknya Anda mulai dari tahap dasar terlebih dahulu. Jangan pernah mengutamakan hal yang instan dalam belajar SEO, sebab SEO membutuhkan kesabaran dan ketelitian untuk mempelajarinya.
Hal ini sangatlah penting dalam memahami arti SEO sebenarnya serta tujuan penggunaannya. Karena itu, bagi orang-orang yang tidak mempelajari SEO dari basic-nya, maka dirinya akan menggunakan teknik SEO dengan tidak jelas sehingga menimbulkan kebingungan. Karena itu, Anda perlu belajar pola kerja SEO serta penerapannya, sehingga seiring berjalannya waktu Anda akan semakin mahir dalam menggunakannya.
2. Riset Keyword seringkali dilupakan
Tidak melakukan riset keyword merupakan hal yang seringkali dilupakan oleh para pemula ketika melakukan blogging. Karena itu, tidak heran jika blog atau website yang Anda buat sepi pengunjung walaupun blog Anda berada di posisi teratas mesin pencari. Hal ini dikarenakan Anda tidak melakukan riset keyword dengan tepat.
3. Konten yang dibuat tidak sesuai target (asal-asalan)
Dalam pembuatan konten website, sebaiknya tidak dibuat dengan asal-asalan, alangkah lebih baik dengan memperhatikan dan menentukan target pengunjung website Anda. Selain itu, jangan hanya mengandalkan pemilihan yang tepat saja, Anda juga harus membuat konten-konten berkualitas dan disukai oleh Google.
Baca Juga: Ingin Optimasi SEO? Sebaiknya Perhatikan Hal-hal Berikut Ini
Selain disukai Google, konten yang Anda buat juga sebaiknya disukai oleh para pengunjung website Anda. Sebab, jika para pengunjung menyukai konten yang Anda buat, maka secara otomatis kunjungan mereka akan meningkatkan Traffic dan SEO Anda.
4. Google Webmaster Tools tidak digunakan
Untuk keperluan SEO, Google telah menyediakan beberapa toolsnya. Salah satu yang wajib digunakan adalah Google Webmaster Tools.
Tools ini berguna untuk melihat performa blog atau website yang Anda kelola pada mesin pencari. Selain itu, Anda juga dapat mengecek backlink, kata kunci populer, jumlah index halaman, serta berbagai macam error yang terdapat pada website atau blog Anda.
5. Judul dan Meta Tag Deskripsi tidak dimaksimalkan
Kebanyakan para SEO pemula hanya memikirkan bagaimana agar peringkat website Anda naik peringkat di mesin pencari Google tanpa sekalipun memperhatikan tampilan blog atau website tersebut.
Karena itu, judul serta deskripsi website buatlah agar menarik perhatian pengunjung untuk mengkliknya sehingga meningkatkan jumlah kunjungan ke website Anda.
6. Terlalu berfokus pada keyword density
Usahakan menulis artikel atau postingan pada website Anda secara natural, jangan terlalu memikirkan mengenai keyword density. Yang penting adalah keyword target Anda muncul di dalam postingan tersebut, baik itu di Judul, paragraph awal atau akhir.
7. Bold, Italic dan Underline digunakan secara berlebihan
Kesalahan lain yang seringkali dilakukan adalah menggunakan Bold, Italic dan Underline secara berlebihan. Padahal metode seperti ini sudah tidak efektif lagi dalam meningkatkan peringkat website atau blog Anda, justru malah akan mengganggu kenyamanan pengunjung website Anda.
8. Kecepatan Loading Blog tidak diperhatikan
Seorang search engine optimization pemula seringkali tidak memperhatikan kecepatan loading blog atau website yang dikelolanya. Padahal, Google sangat memperhatikan kecepatan sebuah blog atau website tersebut agar para pengguna Goole mendapatkan pengalaman terbaiknya.
Baca Juga: SEO & SEM, Manakah Yang Lebih Efektif Digunakan?
Karena itu, buatlah blog atau website Anda menjadi mudah untuk diakses dengan loading yang cepat. Sebab, website yang loadingnya cepat, besar kemungkinan akan mempunyai kesempatan untuk berada di posisi teratas mesin pencari.
9. Desain tidak Mobile-Friendly
Desain yang mobile-Friendly saat ini telah dijadikan oleh Google sebagai faktor yang sangat perlu untuk diperhatikan dalam membuat atau membangun suatu website. Sebab, Google sadar bahwa dengan semakin berkembangnya teknologi dan zaman, maka akan lebih banyak orang yang mengakses segala hal di internet melalui perangkat mobile ketimbang desktop.
10. Hanya mengandalkan SEO
Bagi para SEO pemula, kesalahan yang paling sering dan sangat fatal adalah hanya bertumpu pada SEO untuk mendatangkan pengunjung websitenya. Apalagi jika website atau blog yang Anda kelola merupakan website yang baru berumur 6 bulan atau 1 tahun. Sebaiknya gunakan media sosial atau Blogwalking atau pun Social Bookmarking sebagai pendukung.
Jika Anda ingin website atau blog yang Anda kelola mendapatkan ranking atau peringkat yang baik pada mesin pencari, Anda dapat menggunakan jasa layanan pemasaran digital yang dimiliki oleh Logique Digital Indonesia, atau mengirimkan email ke info@logique.co.id. Kami siap untuk membantu Anda!
Sumber: Herusoftmedia