Taylor Swift Rilis Aplikasi “The Swift Life” untuk Para Penggemarnya

SHANGHAI, CHINA - NOVEMBER 10: Taylor Swift performs on stage during 'The 1989 World Tour' at the Mercedes-Benz arena on November 10, 2015 in Shanghai, China. PHOTOGRAPH BY Feature China / Barcroft Media UK Office, London. T +44 845 370 2233 W www.barcroftmedia.com USA Office, New York City. T +1 212 796 2458 W www.barcroftusa.com Indian Office, Delhi. T +91 11 4053 2429 W www.barcroftindia.com (Photo credit should read Feature China / Barcroft Media / Barcroft Media via Getty Images)

 

Para Swifties patut berbahagia dan bersorak, karena idola mereka — penyanyi pop sekaligus penulis lagu asal Amerika, Taylor Swift, baru saja mengeluarkan aplikasi terbarunya yang bernama The Swift Life. Adalah Glu Mobile, perusahaan game yang juga telah membuat berbagai game populer seperti Kim Kardashian: Hollywood, Diner Dash, dan Zuma yang berkesempatan mengembangkan aplikasi ini.

 

Seperti dilansir dari TechCrunch, Swift yang baru saja mengeluarkan album terbaru awal November lalu menciptakan aplikasi ini sebagai jaringan sosial khusus bagi penggemarnya, mereka yang menyebut diri mereka “Swifties”.

 

Melalui aplikasi Taylor Swift ini, mereka dapat berinteraksi satu sama lain serta mendapatkan berbagai konten eksklusif seperti gambar dan video, langsung dari Swift.

 

Menariknya lagi, para Swifties juga bisa berkomunikasi dengan Swift melalui Taymoji, sebuah emoji yang khusus diciptakan untuk dirinya. Selain emoji, mereka juga akan mendapatkan gambar dan stiker yang dapat diakses dengan saling menyukai dan berbagi posting. Penggunanya juga bisa berkomentar di postingan orang lain untuk mengingatkan Taylor agar melihat postingan tersebut.

 

Jika Anda tidak ingin berinteraksi dengan sesama pengguna namun ingin membeli stiker atau mendengarkan musik, Anda dapat menggunakan mata uang virtual di dalam aplikasi Taylor Swift ini yang disebut dengan “picks” (seperti pick gitar).

 

Aplikasi sebesar 335 MB ini sudah dapat diunduh secara gratis di App Store. Sayangnya, baru pengguna Apple saja yang dapat mengunduhnya karena belum jelas kapan tepatnya versi Android akan rilis.

 

Related Posts